Translate

Minggu, 13 Januari 2013

5 Cara Mudah Menabung Tanpa Kita Sadari

Kenaikan harga barang kebutuhan pokok yang terus-menerus tanpa dibarengi dengan kenaikan pendapatan dapat membuat Anda semakin kesulitan dalam menabung. Dalam situasi seperti itu, Anda harus lebih pintar dalam menyimpan uang Anda, kalau bisa tabung uang Anda tanpa Anda sadari. Berikut ini lima tips untuk menyimpan uang tanpa Anda sadari, seperti dikutip dari investopedia.
1. Jalankan pilot otomatis
Salah satu trik agar Anda terbiasa menabung adalah menempatkan simpanan di atas segalanya. Jadi, bila Anda menerima tagihan bulanan, jangan langsung menyusun daftar tagihan yang harus dibayar, tetapi sisihkan dahulu sebagian uang untuk Anda simpan. Dengan begitu, setelah daftar tagihan Anda susun dan uangnya Anda siapkan, tanpa sadar Anda sudah memiliki uang untuk disimpan.
Anda juga dapat mengikuti program tabungan auto-debet yang diselenggarakan beberapa bank. Jadi nanti pada tanggal yang sudah Anda tetapkan untuk dilakukan auto debet, pihak bank akan otomatis memotong tabungan Anda. Biasanya tabungan semacam ini, tidak dapat diganggu gugat sebelum jatuh tempo.
Anda tidak perlu menyisihkan jumlah yang terlalu besar. Cukup dengan Rp200.000 sebulan, Anda bisa punya Rp2.400.000 dalam setahun, tanpa Anda sadari.
2. Simpan kembalian
Sewaktu kecil, apakah Anda pernah menyisihkan uang receh dan memasukkannya ke dalam celengan? Tidak ada salahnya untuk mengulangi kebiasaan itu. Jadi bila ada uang kembalian dari belanja Anda, simpan uang tersebut di tempat yang disediakan.
3. Jika gaji Anda sudah naik, jangan diingat-ingat
Semakin besar gaji, semakin besar pula godaan untuk menghabiskannya. Sebelum Anda tergoda untuk berbelanja dan menghabiskan gaji Anda, sebaiknya jangan diingat-ingat bahwa gaji Anda baru saja naik. Sebaiknya masukkan selisih gaji baru ini ke dalam tabungan agar uang yang Anda sisihkan semakin banyak jumlahnya.

4. Ubah kebiasaan kredit menjadi kebiasaan menabung
Jika Anda sudah selesai membayar cicilan mobil atau rumah, jangan mulai mencari kredit yang lain. Tetap sisihkan jumlah cicilan tersebut dan masukkan ke dalam tabungan Anda. Anda bisa mengubah kebiasaan kredit Anda menjadi kebiasaan menabung.
5. Simpan ‘Harta Karun’
Anda tentu pernah, kan, menemukan uang di tempat atau benda yang mungkin kita lupa. Seperti, menemukan uang 50 ribu di saku celana atau terselip di dalam buku. Sebaiknya simpan ‘harta karun’ tersebut ke dalam tabungan Anda. Anggap saja sebagai dana kejutan untuk menambah tabungan Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger