Translate

Kamis, 27 September 2012

14 Aktivitas Fisik yang Termasuk Latihan Aerobik

jenis latihan aerobik 150x150 14 Aktivitas Fisik yang Termasuk Latihan AerobikTerdapat berbagai macam manfaat latihan aerobik.
Pertama, latihan ini membantu menjaga berat badan tetap terkendali.
Kedua, latihan aerobik meningkatkan fleksibilitas sendi dan otot sehingga efektif mencegah cedera.
Ketiga, aerobik digolongkan dalam latihan kardiovaskular yang mampu memperbaiki kapasitas paru-paru.
Latihan ini juga mampu memperkuat jantung dan meningkatkan oksigen dalam tubuh.
Penelitian menunjukkan bahwa dengan melakukan salah satu kegiatan aerobik setiap hari, maka risiko penyakit jantung bisa dikurangi.
Terdapat berbagai jenis latihan aerobik. Anda bisa memilih salah satu yang paling sesuai untuk meningkatkan kebugaran secara keseluruhan.
Daftar Latihan Aerobik
Berikut adalah daftar latihan aerobik:
1. Berjalan
2. Jogging
3. Renang
4. Bersepeda
5. Aerobik dancing
6. Lari cepat (sprint)
7. Mendayung
8. Bermacam aktivitas olahraga seperti tenis dan sepak bola
9. Skipping
10. Naik tangga
11. Aerobik air
12. Naik tangga atau melakukan latihan step-up
13. Tinju
14. Melakukan aktivitas rumah tangga seperti menyapu, berkebun, dan mengepel
Cara Memilih Latihan Aerobik
Dari berbagai macam latihan aerobik lantas mana yang harus dipilih?
Pilihan aktivitas aerobik tergantung pada banyak faktor seperti tingkat kebugaran masing-masing individu.
Sebagai awalan, Anda bisa memilih latihan yang memiliki risiko dan intenstitas rendah seperti berjalan.
Setelah mencapai tingkat kebugaran yang lebih baik, Anda bisa beralih ke aktivitas lain seperti skipping atau berenang.
Setelah kebugaran dirasa mencapai level ideal, aktivitas lebih berat seperti tinju, sprint, atau jogging bisa menjadi pilihan.
Jika Anda berencana menurunkan berat badan, pilih latihan yang melibatkan pergerakan sebagian besar anggota tubuh.
Berbagai macam olahraga seperti tenis, basket, atau sepakbola merupakan contoh aktivitas yang melibatkan pergerakan berbagai anggota tubuh.
Lebih banyak anggota tubuh yang bergerak seperti lengan, kaki, punggung, pinggul, perut, dll akan mempercepat hilangnya lemak.
Alternatif lain adalah dengan melakukan latihan aerobik intensitas rendah, diikuti dengan latihan intensitas tinggi, kemudian ditutup dengan latihan intensitas rendah lagi.
Jadwal Latihan Aerobik
Untuk mencegah penyakit jantung dan menurunkan berat badan, latihan aerobik harus dilakukan setidaknya tiga kali seminggu.
Meskipun banyak ahli menyarankan melakukan aerobik setidaknya sepuluh menit, akan lebih baik jika Anda bisa melakukannya antara tiga puluh sampai enam puluh menit, tiga kali seminggu untuk mengoptimalkan manfaat latihan aerobik.
Jika Anda melakukan aerobik untuk menurunkan berat badan, waktu ideal untuk melakukannya adalah di pagi hari.
Kombinasikan latihan aerobik dengan asupan diet yang sehat dan seimbang untuk mendapatkan hasil yang optimal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger