Translate

Senin, 05 November 2012

CERITA HUMOR MATEMATIKA

Penumpang Bis Kota

Rudhi:“Hen, sambil nunggu bis kota, kita main tebak-tebakan, yuk.“
Henry:“Kamu
punya tebakan apa?“
Rudhi:“Gini ada satu bis mengangkut penumpang sebanyak 8 orang. Di tengah
perjalanan 3 orang penumpang turun, kemudian 2 orang naik dan setelah itu turun
lagi 1 orang. Tenyata setelah dihitung-hitung penumpangnya tetap sebanyak 8 orang. Mengapa demikian?“
Henry:“Kenapa ya, mestinya kan berkurang, kan banyak yang turun. Tidak tahu ah.“
Rudhi:“Nyerah nih.“
Henry:“Ya deh, Kenapa coba?“
Rudhi:“Karena bisnya adalah bis tingkat, mereka naik turun dari bagian atas ke bagian bawah dan sebaliknya.“
Henry:“Uuu...“

Sumber:Fajarudin, Humor Matematika, Gama Media. Yogyakarta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger